Daerah67 Dilihat

Belopa—Pemerintah Provinsi sulawesi selatan mengucurkan bantuan keuangan sebesar Rp17 miliar kepada pemerintah kabupaten Luwu.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman secara virtual pada peringatan hari jadi Luwu, Minggu 23 Januari 2022.

“Bantuan keuangan ini untuk membangun jembatan yang runtuh, serta sisanya mohon dibenahi jalan pantilang palopo ya pak Bupati, ” ujar Andi Sudirman Sulaiman.

Selain itu, pada kesempatan itu Gubernur Sulsel juga menyampaikan jika berbagai kucuran bantuan ke Luwu Raya merupakan usulan dan masukan dari Anggota DPRD Sulsel dari Luwu Raya.

BACA JUGA :  Bupati Luwu Launching Lomba Inovasi Daerah Tingkat Desa dan Kelurahan

Sementara alokasi tahun anggaran 2022 Kabupaten Luwu, senilai Rp 85 Miliar. Yang diperuntukkan intervensi infrastruktur jalan dan jembatan di ruas Batusitanduk – Sa’dan – Rantepao, pembebasan runway bandara Bua, dan pembebasan lahan akses jalan ruas Bua – Toraja Utara.

“Di hari 754 tahun Kabupaten Luwu juga telah terkucur dana Provinsi Sulsel sebesar Rp 775 Miliar untuk seluruh Luwu Raya hingga tahun 2022 dalam APBD. Ini sebagai komitmen kami bersama jajaran anggota DPRD Provinsi dapil Luwu Raya untuk menjadikan Luwu Raya sebagai bagian penting dari Sulsel dalam mencapai kesejahteraan yang berkeadilan,” tuturnya. (red)

BACA JUGA :  Hari Jadi Luwu Utara Ke - 23, Kepala BPKPD Lutra Sampaikan Ini

Komentar