Plester Dinding Mortar Nasional Untuk kekuatan dan Daya Tahan

Life Style146 Dilihat

Ketika membangun rumah, dinding menjadi bagian utama yang wajib diperhatikan saat proses pembangunannya. Hal itu dikarenakan, dinding tak hanya sekadar pembatas setiap ruangan saja, tapi juga menjadi area yang paling terekspos.

Proses pembangunan dinding pun memerlukan sejumlah tahapan apabila tak ingin tampilan batu bata atau bata ringan terekspos, terutama dalam proses finishing, yakni pengaplikasian plester dinding. Ya, plester dinding merupakan tahapan yang berfungsi melapisi dinding rumah sehingga tercipta hasil akhir yang rapi.

Tahap plester dikerjakan setelah pemasangan batu bata atau bata ringan, dan proses ini menentukan dalam mempermudah proses pengecatan selanjutnya, untuk itu penting memberikan perhatian ekstra di tahap ini.

Keunggulan plester dinding

Plester dinding selain mempermudah proses pengecatan juga memiliki keunggulan lainnya, yaitu melindungi dinding dari panas matahari dan air hujan yang dapat menyebabkan keretakan maupun rembes pada tembok. Tak hanya itu proses plester juga bisa menambah kekuatan dinding sekaligus mampu meminimalisir suara bising dari lingkungan alias berfungsi sebagai peredam suara.

BACA JUGA :  Bupati Luwu Lepas 700 Peserta ABM Cross Country 2022

Bahan utama dalam pembuatan plester dinding umumnya kita mencampur secara manual semen, pasir, dan air dengan komposisi tertentu hingga mengikat sempurna. Namun, kini ada cara lebih praktis sekaligus hasil yang jauh lebih baik bila Anda menggunakan plester instan seperti semen mortar nasional.

Semen mortar atau biasa juga disebut dengan istilah semen instan adalah produk mortar yang diformulasikan khusus sebagai perekat bata dan plester dinding. Dengan komposisi campuran semen, pasir, dan bahan pilihan yang tercampur secara homogen sehingga hasil aplikasi lebih maksimal dan berkualitas.

BACA JUGA :  Lomba Ma'balendo, Desa Jenne Maeja Hibur Penonton 

Untuk memperoleh semen ini dapat melalui PT Mortar Nasional yang merupakan produsen semen instan mortar.

Persiapan alat untuk plester dinding

Bila menggunakan mortar nasional Anda tak perlu menyiapkan ayakan untuk menyaring pasir dari batu dan kotoran karena pasir sudah tidak diperlukan. Alat-alat yang perlu dipersiapkan antara lain,

  • Hand mixer
  • Sendok semen untuk menempelkan adukan plester
  • Benang untuk panduan kerataan
  • Jedar untuk meratakan adonan plesteran yang sudah ditempekan menggunakan sendok adukan.
  • Ember untuk menakar adukan plester dinding dan mengambil air saat proses pencampuran Mortar Indonesia D-2 Perekat Bata & Plester dengan air.
BACA JUGA :  Panduan Mengetahui Kehadiran Ratu Rayap Pada Kayu

Tahapan pengerjaan

  • Siapkan 6,0-6,5 liter air untuk setiap 40 Kg Mortar Indonesia.
  • Campur Mortar nasional plester dengan air, lalu aduk rata, atau dapat juga menggunakan hand mixer, hingga tercapai tingkat kelecakan yang diinginkan
  • Siapkan panduan kerataan menggunakan benang (kepalaan 1 cm).
  • Bersihkan permukaan dinding dari kotoran dan basahi bila perlu karena dinding batu bata yang dalam kondisi lembap membantu plester dapat merekat dengan mudah.
  • Aplikasikan plesteran dengan metode “kamprot”, tahapan ini diperlukan plester 6 hingga 10 milimeter.
  • Ratakan plester menggunakan jidar
  • Ratakan kembali plesteran menggunakan roskam untuk mendapatkan tingkat kerataan yang diinginkan.
  • Biarkan kering selama 1×24 jam sebelum Aplikasi selanjutnya.

Komentar